Pada tanggal 20 Juni 2024, Gedung Pertemuan Notosuman di Watualang, Ngawi, ramai dengan gelaran Lomba Cipta Menu B2SA. Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Ngawi dengan tujuan untuk mempromosikan pangan lokal yang Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) kepada masyarakat.
Lomba ini diikuti oleh perwakilan dari 3 desa di setiap kecamatan se-Kabupaten Ngawi. Dari Kecamatan Mantingan, desa-desa yang mengirimkan perwakilannya adalah Tambakboyo, Pakah, dan Sambirejo.
Susunan acara adalah sebagai berikut :
- Registrasi peserta dan pengambilan nomor peserta
- Penataan menu B2SA
- Demo masak oleh chef Budi Susanto dari Surabaya
- Sambutan (laporan ketua panitia,Sambutan ketua TP PKK kabupaten Ngawi, pengumuman pemenang dan penyerahan trophy)
- Penutup
Para peserta lomba beradu kreasi dalam menciptakan hidangan lezat dan bergizi menggunakan bahan pangan lokal. Juri yang terdiri dari ahli gizi, pakar kuliner, dan perwakilan dari PKK Kabupaten Ngawi, menilai hidangan para peserta berdasarkan aspek rasa, gizi, kreasi, dan penyajian.
Festival Pangan Lokal B2SA ini merupakan salah satu upaya Pemkab Ngawi dalam mewujudkan kemandirian pangan di wilayahnya. Selain lomba cipta menu, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan lain, seperti demo masak, kuis, hiburan dan edukasi tentang pentingnya konsumsi pangan B2SA.
Antusiasme masyarakat yang tinggi terhadap acara ini menunjukkan bahwa masyarakat Ngawi semakin sadar akan pentingnya mengonsumsi pangan lokal yang sehat dan bergizi. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, konsumsi pangan lokal di Kabupaten Ngawi dapat semakin meningkat dan berdampak positif pada perekonomian lokal.