“KENANGAN MANIS” (Kecamatan Mantingan Berbagi Makanan Gratis)
“Kenangan Manis” yang dilaksanakan setiap bulan 2 (dua ) kali adalah kegiatan berbagi yang awalnya didasari dari Jumat Berkah. Pada awalnya Jumat Berkah hanya berbagi makanan saja. Setelah dilaksanakan berkali-kali, berkembang menjadi Kemangi, yang di dalamya ada unsur-unsur lain, seperti cek kesehatan, donor darah dll yang semuanya gratis. Kemangi pun tahun 2023 mengalami perkembangan dengan adanya makanan tambahan untuk anak balita agar tidak stunting. Tahun 2024 tema tersebut masih dipertahankan dengan penambahan tema adanya program anak asuh, dengan memberikan bingkisan bagi anak-anak stunting yang orang tuanya dipandang kurang mampu.

Jumat, 11 April 2025, Kecamatan Mantingan mengadakan “Kenangan Manis” dengan kegiatan berbagi makanan gratis, cek kesehatan gratis (dari Puskesmas Tambakboyo), donor darah dari PMI Ngawi, senam sehat bersama ibu-ibu lingkungan kecamatan, pemberian PMT dan bingkisan untuk anak stunting. Tujuan program anak asuh tersebut adalah membantu anak-anak stunting yang orang tuanya kurang mampu agar menjadi generasi yang sehat, cerdas & kuat serta membantu pemerintah memutus rantai kemiskinan.

Dalam kegiatan tersebut juga teriring doa dari Pengasuh pondok yang ada di sekitar Kecamatan untuk keberkahan seluruh staf karyawan karyawati Kecamatan Mantingan pada khususnya dan keberkahan kecamatan Mantingan pada umumnya.